• Jelajahi

    Copyright © Kupas Fakta
    Best Viral Premium Blogger Templates

     


    Iklan

    Mobile recent

    DMDI Gelar Ziarah Makam Habib Abdurrahman bin Yasin Ba'alawi di Pangkalan Batang

    Jumat, 19 November 2021, November 19, 2021 WIB Last Updated 2022-10-03T04:46:52Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini

    Ziarah makam


    BENGKALIS -- Agenda pengurus Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Kabupaten Bengkalis berangsur terlaksana jelang Pengukuhan Pengurus DMDI Kabupaten Periode 2021-2025. Agenda pertama yakni ziarah makam Habib Abdurrahman bin Yasin Ba'alawi, Rabu 17 November 2021.

    Ziarah makam, salah satu syuhada dan pejuang Islam, serta dikenal juga di Kerajaan Malaysia, melalui referensi tulisan Muhammad Isa Selamat, penasehat DMDI Bengkalis ini juga menjadi agenda perdana DMDI.

    Jika tak ada aral melintang. Ziarah makam Habib Abdurrahman bin Yasin Ba'alawi juga akan dihadiri ulama-ulama Nahdatul Ulama (NU) dan para santri. Ziarah makam akan berlangsung usai solat Ashar di Masjid Raya Istiqomah, Bengkalis.

    "Insya Allah, ziarah makam pejuang Islam Habib Abdurrahman bin Yasin Ba'alawi di pimpin langsung Tuan Guru Abah Ahmad Fadhli Inayatullah dari Majelis Ilmu dan Amal Al Burdah Baa Khaalis 2002,"ujar Ketua Umum DMDI Bengkalis Darma Firdaus S, Selasa (16/11/2021).

    Dikatakannya, Desa Pangkalan Batang ini memiliki khazanah budaya Islam, yang hari ini menyatu dengan masyarakatnya. Salah satunya terdapatnya makam sejarah masa lampau.

    "Kita harapkan segenap pengurus DMDI nantinya hadir. Saat hadir disana, tentunya ikuti segala petunjuk dari pembimbing selama ziarah makam berlangsung. Gunakan pakaian bersih, sarung dan peci,"ajak Darma yang juga Ketua Umum KONI Bengkalis ini, Selasa (16/11/2021) sore.

    *Wafat Tahun 1870*

    Dalam sejarah Islam, Habib Abdurrahman bin Yasin Ba'alawi adalah seorang alim ulama, sekaligus pejuang Islam dimasa itu. Habib Abdurrahman Bin Yasin Ba’alawi masih ada hubungan dengan Sultan di Malaysia. 

    Demikian disampaikan Ustadz Suyendri kepada media ini. Habib Abdurrahman bin Yasin Ba’alawi memiliki Guru bernama Habib Abdulllah bin Alwi Al-Haddad Hadramaut. 

    “Habib Abdurrahman bin Yasin Ba'alawi adalah seorang yang Alim dan sekaligus pejuang di masa itu dan masih ada hubungan dengan Sultan di Malaysia. Gurunya bernama Habib Abdulllah bin Alwi Al-Haddad Hadramaut. Diperkirakan Habib Abdurrahman Wafat pada tahun 1870,”ujar Ustadz Suyendri, yang juga Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Madani Bengkalis, Selasa (16/11/2021).(*)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini